SMA TMI Roudhotul Qur’an melalui Pimpinan Komisariat (PK) IPNU-IPPNU menggelar kegiatan Rapat Anggota pada Sabtu, 25 Januari 2025. Acara ini berlangsung di Mushola Darul Qur’an, dimulai pada pukul 13.00 WIB hingga selesai.
Dalam sambutannya, Ketua PC IPNU Kota Metro, Rekan Ahmad Robert, menyampaikan bahwa Rapat Anggota merupakan ajang reorganisasi yang rutin dilakukan oleh IPNU-IPPNU di tingkat Pimpinan Komisariat. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi wadah pembelajaran bagi para pelajar mengenai pentingnya musyawarah, nilai-nilai demokrasi, dan edukasi persidangan.
Lebih lanjut, Rekan Ahmad Robert menuturkan bahwa IPNU-IPPNU adalah ruang yang ideal untuk membangun jiwa kepemimpinan dan membentuk karakter pelajar yang kuat. “Pelajar NU harus menjadi regenerasi yang siap menjadi pemimpin tangguh untuk Nusa dan Bangsa. Oleh karena itu, pengkaderan harus diikuti dengan sungguh-sungguh, karena masa depan bangsa membutuhkan pemimpin impian yang lahir dari IPNU dan IPPNU,” ujarnya penuh harap.
Selain itu, Pengasuh Pondok Pesantren Roudhotul Qur’an, beliau Gus Yahya Mustofa Kamal Al Hafidz juga memberikan sambutan yang menekankan pentingnya berproses dalam organisasi. Ia menjelaskan bahwa belajar di pesantren harus diimbangi dengan pengalaman berorganisasi, karena hal tersebut akan menjadi bekal penting dalam membangun kepribadian yang kokoh. “Organisasi adalah media yang efektif untuk menempa jiwa kepemimpinan para santri,” tambahnya.
Acara ini diharapkan menjadi langkah awal bagi pelajar IPNU-IPPNU SMA TMI Roudhotul Qur’an untuk terus berkembang, baik dalam aspek intelektual maupun spiritual, sehingga mampu memberikan kontribusi nyata bagi masa depan umat, bangsa, dan negara.
(Shela Raya Marselia)